Festival Bambu Kebonsari 2016


Created At : 2016-07-21 04:59:57 Oleh : Pers Rilis Dibaca : 378


Festival Bambu Kebonsari 2016

Desa Kebonsasi Kecamatan Borobudur kembali menggelar Festival Bambu untuk kedua kalinya yang akan dilaksanakan pada hari Minggu, 24 Juli 2016,  berlokasi di Dusun Cakran Desa Kebonsari Kecamatan Borobudur Kabupaten Magelang.

Panitia kegiatan dan Pengelola Desa Wisata, Priyanto menggungkapkan latar belakang  acara ini adalah dengan ketersediaan pohon bambu yang melimpah dan  tumbuh subur di wilayah Borobudur terutama di Desa Kebonsari untuk dapat dimanfaatkan menjadi kerajianan dan mempunyai nilai jual di Pariwisata. Festival Bambu Kebonsari akan dimeriahkan tidak kurang 7 pementasan kesenian, diantaranya tari gambyong dan berberaba kesenian rakyat dari Borobudur dan wilayah Kabupaten Magelang binaan Dinas Pariwisata Dan Kebudayaan Kabupaten Magelang dan ASKRAB Borobudur selain kegiatan utama pameran potensi kerajinan bambu hasil dari kreatifitas warga kebonsari. Kegiatan ini dalam upaya untuk menggali potensi dan memperkenalkan produk kerajinan bambu untuk daya tarik pariwisata di Borobudur Kabupaten Magelang. Selain kerajinan bambu Desa Wisata Kebonsari juga mengoptimalkan wisata alam berupa Sunrise Punthuk Sebaris  dan Kelen Ban yang memanfaatkan salah satu situs peninggalan Irigasi Belanda.

Dinas Pariwisata juga turut mendorong dan memfasilitasi acara Festival Bambu Desa Kebosari dan berharap menjadi sebuah agenda rutin tiap tahunya dan dapat menjadi salah satu daya tarik wisata Kabuten Magelang. (mas Ge)


GALERI FOTO

Agenda

Tidak ada acara