Duta Wisata Kabupaten Magelang 2018 telah Dinobatkan


Created At : 2018-07-27 00:00:00 Oleh : ANASTASIA TITISARI WIDYASTUTI Berita Utama Dibaca : 551

Magelang.- Atrium Artos Mall menjadi saksi terpilihnya Mas Furqon  Widiantara Aji dan Mbak Handri  Ayu  Diah Mustika sebagai Mas dan Mbak Duta Wisata Kabupaten Magelang 2018. Setelah melalui rangkaian kegiatan mulai dari Seleksi Administrasi, Tes Tertulis, Tes Wawancara, Tes Psikology, Unjuk Bakat hingga Malam Grand Final, akhirnya Mas Furqon dan Mbak Handri mendapat mandat untuk mengemban tugas Duta Wisata Kabupaten Magelang meneruskan perjuangan Mas Faizal Anggi Tofani dan Mbak Zahrul Khafida Silmi.


Mas Furqon  Widiantara Aji, pemuda asal Muntilan wakil dari SMA N 1 Muntilan dan Mbak Handri  Ayu  Diah Mustika wakil dari Kecamatan Mertoyudan berhasil mengungguli 28 finalis lainnya. Juara 2 diraih oleh Mas Muhamad  Zikri Rosyidi asal Mertoyudan wakil SMA N 1 Mertoyudan dan Mbak Yiska  Gio  Kusuma dari Mertoyudan wakil SMA N 1 Mertoyudan dan Juara III  diraih oleh Mas Imam Setyo dari Kecamatan Windusari dan Mbak Novi Nikmatul Nur Chasanah dari Mertoyudan. Untuk Juara Kepribadian disandang oleh Mas Muhammad Burhanudin dari Muntilan dan Mbak Kusliyana Wati dari Borobudur sedangkan Juara Persahabatan disematkan kepada Mas Rahmad Susilo dari Tempuran dan Mbak  Salwa Salsabila Basyasyah asal Dukun wakil dari SMA N 1 Dukun. Mas Furqon  Widiantara Aji dan Mbak Novi Nikmatul Nur Chasanah kembali menyabet Juara Favorit berdasarkan pilihan nitizen melalui like di Instagram.


Acara puncak Pemilihan Mas dan Mbak Duta Wisata Kabupaten Magelang yang di gelar di Atriaum Artos Mall Mertoyudan pada Kamis 26 Juni 2018 dibuka oleh Plt. Sekretaris Daerah, Drs. Eko Triyono. “Diharapkan Duta Wisata mampu memberikan dampak positif terhadap pertumbuhan perekonomian nasional dan daerah terutama di sektor pariwisata serta kesejahteraan masyarakat di Kabupaten Magelang” ungkap Beliau.


Sementara Kepala Dinas Pariwisata, Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Magelang, Bapak Iwan Sutiarso, S.Sos, M.Si menyampaikan bahwa Pemilihan Mas dan Mbak Duta Wisata Kabupaten Magelang merupakan salah satu upaya memilih figur generasi muda untuk memperkenalkan dan mempromosikan potensi wisata di Kabupaten Magelang agar di kenal luas dan mampu meningkatkan kunjungan wisatawan di Kabupaten Magelang. “Mas dan Mbak Duta Wisata Kabupaten Magelang 2018 terpilih akan mewakili Kabupaten Magelang dalam Pemilihan Mas dan Mbak Jawa Tengah pada Oktober mendatang”, ungkap Iwan.


Bertindak sebagai Dewan Juri, Bapak Sus Anggoro (Kebudayaan), Pak Sahrodin (Ketua Pesona Magelang), AKBP Hari Purnomo, S.IK, SH (Pemerhati Wisata), Hikmatun Balighoh Nur Fitriyati, S.Psi, M.Psi (Sikolog), serta Tatok Prihasmanto (Desainer).


GALERI FOTO

Agenda

Tidak ada acara